Zello, Walkie Talkie kekinian

Zello - http://zello.com
Zello - http://zello.com

Rewrite dari Telegra.ph (mini blog) dan Telegram Channel @indsan.

Kebutuhan komunikasi suara PTT untuk instruksi langsung (atau koordinasi) yang bisa didengar langsung anggota tim (yang sedang di jalan, tanpa perlu buka/ketik text), masih belum bisa digantikan oleh Texting seperti Telegram atau WhatsApp.
Contoh kebutuhannya dalam konvoi kendaraan atau saat pengumuman penting dari pimpinan expedisi ke para driver di jalan.

Bagi angkatan jaman old pasti akan teringat pada HT (handy tranceiver) atau WT (walkie talkie). Bagaimana dengan jaman now?

Sepertinya aplikasi Zello (http://www.zello.com) bisa menjawabnya.

Komunikasi dengan metode Push-to-Talk (PTT, berbicara saat menekan tombol) seperti halnya bicara bergantian. Ada etika utama berbicara dalam sistem ini yaitu dilarang menimpa/menimpali tetapi mendengar dulu lawan bicara selesai, baru gantian bicara. Apa yang dikatakan/diucapkan langsung didengar oleh anggota channel (bisa channel umum atau pribadi/private).

Di saat perangkat standby, suara pembicara akan langsung terdengar via speaker seperti halnya kita mendengar siaran radio.

Mengadopsi cara berbicara via HT (radio) ini, Zello memanfaatkan fasilitas yang ada di smartphone, bisa menjalankan PTT melalui jalur data/wifi.

di jaman Now, apa Fungsinya PTT ini?

cocok untuk koordinasi pekerjaan project yang tidak harus melakukan pengetikan text di grup, tapi instruksi yang bisa langsung didengar melalui speaker HP masing-masing.

Keunggulan Zello dibanding HT, yaitu Zello bisa multiple channel (kalau di HT/Radio dasarnya disebut Frekuensi), karena menggunakan jalur data. Selain itu, Zello tidak mengenal jarak hanya syaratnya masih tercover Wifi atau Data. HT hanya 1 channel karena menggunakan frekuensi radio dan lingkupnya terbatas.

Silakan mencoba aplikasi, semoga bermanfaat.

Ada catatan untuk instalasi di Smartphone yang secara default ada penghemat baterainya, yaitu masukkan Zello dalam pengecualian.


Contoh yang harus dilakukan di Xiaomi Redmi Note (3G)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*